Monday, 26 October 2015

5 Pemikiran Positif Ini Harus Dimiliki Setelah Kamu Putus

Setiap hubungan yang berakhir dengan kata “putus” adalah suatu yang menyakitkan. Kamu mungkin akan merasa seperti “kehilangan dirimu” atau kamu mungkin akan sulit mengendalikan emosimu, yups karena saat putus itu dijamin emosi kamu akan labil guys. Atau mungkin kamu akan berpikir bahwa itu akhir dari dunia, dan akhirnya kamu akan bertanya pada dirimu sendiri “Apakah aku orang yang sangat buruk?” atau mungkin kamu akan bertanya “Apakah mungkin akan ada seseorang yang mencintaiku kembali?”
Girls, akan banyak kegalauan yang mungkin kamu rasakan, perasaan yang tiba-tiba muncul seolah membuat kekhawatiran besar akan dirimu.
Kenyataannya, meskipun setiap perpisahan itu berat, tapi itu akan dapat dilalui melalui tahapan dan proses yang tidak akan langsung. Karena putus ini tentang hati, bukan tentang tangan yang bisa dibalik dengan mudahnya.
Tapi girls, ini lah saatnya untuk melihat masa depanmu dengan lebih indah, mengatur dan melangkah dengan pengalamanmu agar hatimu tidak tersakiti lagi. Jadi, mari kita simak 5 pemikiran positif yang harus kamu miliki setelah putus agar kamu bisa move on secepat mungkin dari masa lalumu.
Lebih baik meninggalkan hubungan yang buruk, karena layaknya pecahan kaca yang terus digenggam maka hanya bisa melukai dan menyakiti.
Cinta, Hubungan, Relationship
Tidak semua kisah berakhir dengan cara yang kita inginkan. Suatu ketika mungkin kita tidak menjadi sepasang kekasih yang menakjubkan, dan dapat hidup bersama hingga akhir hayat. Namun bagaimanapun, kita masing-masing berhak memiliki kebahagiaan kita sendiri, jika bukan dengan pasanganmu mungkin dengan yang lain, jika bukan dengan dia mungkin juga dengan yang lain kita akan lebih bahagia.

Tidak ada cinta yang gagal. Karena inilah cara Tuhan membuatmu kembali pada kejujuran dan ketulusan hatimu.
Cinta, hubungan, relationship
Tidak ada yang salah mengenai cinta. Karena sebuah hubungan itu adalah mengenai keikhlasan, memberi tanpa mengharapkan imbalan. Jadi fokuslah pada apa yang dapat kamu berikan untuk cintamu tanpa mengharapkan apapun selain dari Tuhan yang jauh lebih tahu siapa yang akan layak untuk seorang sebaik kamu.

Cinta bukanlah tentang seseorang yang salah yang selama ini berjalan di sampingmu, melainkan mengenai kamu yang akan menjadi jauh lebih baik untuk seseorang yang tepat
Cinta, Hubungan, Relationship
Tidak ada alasan untuk menyalahkan cinta. Jika seseorang yang tepat untukmu telah hadir, maka tidak ada alasan untuk mereka tidak menghargai sesuatu yang lebih baik itu. Bagaimanapun apa yang kamu cari dan kamu miliki, maka kamu harus menjadi yang terbaik saat orang yang tepat datang untukmu.

Biarlahkan dia pergi dari hidupmu, inilah cara terbaik untuk belajar mengenai kehidupan dan penantian
Cinta, Hubungan, Relationship
Setiap pengalaman hidup, baik itu positif atau negatif mungkin akan menunjukkan siapa diri kita. Jika kamu ingin menjadi yang terbaik di masa depanmu kelak, kamu harus dapat melihat dan mempertimbangkan segala keputusan yang akan kamu ambil. Pengalaman hidup yang buruk tentu akan membuatmu semakin kuat dan mampu bertahan dan jauh lebih baik.

Membiarkan dia pergi dari hidupmu itu bukan berarti kamu tidak mempedulikan dia sama sekali. Karena kamu bisa tetap peduli, namun dengan batasan dan kontrol dirimu saat ini.
Cinta, Hubungan, Relationship
Saat kamu tak lagi berpikir tentang dia, “dimana dia” “sedang apa dirinya”. Satu hal yang harus kamu mengerti adalah putus bukan bearti tidak peduli sama sekali, tapi keputusan berpisah itu membuatmu lebih bisa mengontrol dirimu, membuat batasan layaknya teman biasa. Karena setiap hubungan adalah sebuah pilihan.

Labels: , , , , ,

Tuesday, 1 September 2015

Berbagai Macam Jenis Hubungan Yang Akan Kamu Alami Sebelum Menemukan Dia Yang Terakhir

Berbagai Macam Jenis Hubungan Yang Akan Kamu Alami Sebelum Menemukan Dia Yang Terakhir - Sebelum kamu berhasil menemukan dia yang terakhir, kamu mungkin akan berkencan dengan beberapa orang. Hingga akhirnya jika kamu benar-benar beruntung, maka kamu akan menemukan sebuah hubungan yang saling menghormati, saling konsisten, dan penuh semangat. Sebagian besar dari kita harus mengalami semua jenis hubungan, untuk dapat memahami apa itu hubungan yang ideal. Berikut adalah 14 jenis hubungan yang hampir pasti kamu alami sebelum kamu menemukan dia yang terakhir dalam petualangan cintamu.

Ketergantungan
Berbagai Macam Jenis Hubungan Yang Akan Kamu Alami Sebelum Menemukan Dia Yang Terakhir

Dalam sebuah hubungan, kamu, pasanganmu, atau mungkin kalian berdua tidak dapat hidup tanpa orang lain. Kamu merasa cemas dan depresi ketika kamu sendirian, dan begitu juga sebaliknya. Kamu akan sering melakukan dari hal-hal yang tak biasa untuk menjaga cintamu pada si dia, begitu juga dengan dia. Seperti misalnya kamu membatalkan perjalanan liburanmu yang telah direncanakan dengan teman-teman, hanya untuk tinggal bersama si dia, atau menolak pekerjaan yang besar di akhir pekan agar memiliki lebih banyak waktu dengan pasanganmu.

Kebebasan
Berbagai Macam Jenis Hubungan Yang Akan Kamu Alami Sebelum Menemukan Dia Yang Terakhir

Bagi usia dewasa, menjalin hubungan cinta bukanlah hal yang melulu penuh dengan kencan, melainkan mereka saling memiliki kebebasan dalam menjalankannya. Karir menjadi satu prioritas yang penting, karena anda dan pasangan ingin membina sebuah rumah tangga yang berkecukupan secara ekonomi, dan untuk mulai mengumpulkan tabungan bersama yang kelak akan anda gunakan untuk menjalani kehidupan bersama, maka anda harus mengesampingkan sikap kekanak-kanakan dan memberi kebebasan pada setiap pasangan untuk melakukan hal terbaiknya bagi hubungan jangka panjang kalian berdua.

Mendominasi
mendominasi

Dalam sebuah percintaan, suatu ketika kamu mungkin akan menjumpai seorang yang akan mengontrolmu. Dia akan mengatur semuanya untuk hubungan kalian, dan kamu akan menurutinya. Ada suatu hal dari si dia yang membuatmu lemah tak berdaya. Kamu bahkan tidak melihat bagaimana konyol aturan yang dia buat, sepertihalnya aturan bahwa kamu tidak pergi keluar dengan teman-teman tanpa dia, atau bahwa kamu berhenti chat dengan teman-teman pria mu, atau mungkin semua waktu liburan dihabiskan dengan keluarganya bukan keluargamu. Kamu seolah berada dibawah biusan cinta yang sangat memabukkan. That’s love.

CLBK
cinta lama bersemi kembali

Kamu mungkin pernah mengalaminya, saat kalian telah putus, dan akhirnya cinta mempertemukan kalian kembali. Mungkin ini akan terasa aneh, namun tak sedikit orang yang memilih untuk kembali pada cinta lamanya setelah gagal pada cinta baru yang semula dipikir akan mengobati rasa sakit hatinya terhadap yang lama. Menjalin hubungan kembali dengan cinta yang lama adalah cara yang baik jika cinta baru yang dibangun di atas kecemasan hanyalah sebuah cinta yang rapuh.

Keterbukaan
keterbukaan hubungan

Dalam sebuah hubungan, keterbukaan adalah sesuatu yang sangat penting. Dua individu secara emosional berkomitmen satu sama lain, namun keduanya bebas untuk bergaul dengan orang lain. Jenis hubungan ini kebanyakan hanya dapat dijalani ketika kedua belah pihak tidak memiliki ikatan emosional yang kuat.

Kepura-puraan
hubungan kepura-puraan

Kamu benar-benar menginginkan sebuah cinta, kamu lantas bertemu dengan seseorang yang juga benar-benar menginginkan sebuah cinta, dan karena hal itu kamu bersedia untuk membuat banyak perubahan demi cintamu. Kamu mengubah caramu berbicara, berpakaian, berpikir, dan bersosialisasi demi dia. Dan dia juga melakukan hal yang sama untukmu. Kamu selalu mencoba untuk bahagia dalam segala hal, namun sebenarnya kamu hanya menjalani hubungan yang penuh dengan kepura-puraan, dan hubungan seperti ini hanyalah sebuah hubungan yang penuh kerja keras dan sangat melelahkan, karena kamu tidak akan mendapatkan dia yang benar-benar dapat menerimamu dengan tulus apa adanya.

Hubungan Landak
hubungan landak

Oke! Hubungan sebelumnya adalah hubungan yang paling melelahkan yang pernah ada, dan selanjutnya adalah hubungan landak. Dimana kalian berdua memiliki tingkat emosional yang cukup tinggi, dengan ambisi dan passion yang masing-masing berbeda dalam menjalin hubungan. Namun disisi lain kalian saling mencintai dan tidak bisa meninggalkan satu-sama lain. Banyak sekali perbedaan yang kalian miliki, sehingga kalian akan menjalani hubungan yang mirip dengan landak, disaat kalian ingin bersama, dan kalian berdua hanya dapat saling menyakiti satu sama lain.

Hubungan Tanpa Status
hubungan tanpa status

Sangat menyenangkan untuk dilakukan saat ini, tetapi kamu tidak memiliki rencana untuk masa depan kalian berdua. Kamu tidak bisa menuntut sesuatu jika dia melakukan salah atau mungkin meninggalkanmu dan jalan dengan orang lain. Kamu menikmati cumbuannya dan bahagia menghabiskan waktu bersamanya. Tapi itu semuanya tidaklah nyata, hubungan kalian yang tidak memiliki status jelas itu tidaklah memiliki masa depan. Tapi berbeda jika kalian memang sepakat untuk melakukan hubungan itu hanya dalam jangka pendek saja.
Sebatas Teman
sebatas teman

Hubunganmu terjalin dengan baik bersama pasanganmu, tapi apa jadinya jika hubungan itu makin lama hanya semakin mirip hubungan keluarga saja? Kamu semakin lama hanya semakin merasa bahwa kalian berdua tidak memiliki ikatan sebagai kekasih, melainkan hanya sebagai sahabat.

Sebatas Materi
sebatas materi

Pada satu titik kamu mungkin akan berkencan dengan orang kaya dan tampan, karena kamu hanya tertarik dengan materinya saja. Lihat saja bagaimana saat ini banyak gadis-gadis muda yang berkencan dengan om om yang usianya seumuran bapaknya. Kamu mungkin tergelitik untuk mencobanya, tapi jika kamu adalah manusia normal, kamu tak akan memiliki hubungan yang lama saat menjalani hubungan seperti ini.

Hubungan Jarak Jauh
Hubungan Jarak Jauh

Dalam salah satu fase percintaanmu, kamu akan mencoba sebuah hubungan jarak jauh. Kamu pun akan mengatakan kepada dirimu sendiri bahwa ini demi pekerjaan. Dan suatu ketika disaat libur tiba, kalian berdua akan saling mengunjungi dan ini membuat kalian merasa seperti sepasang kekasih yang baru jadian dan melepas rindu. Tapi akhirnya, kalian akan menyadari bahwa kalian tidak ingin berpisah lagi, terlalu  banyak waktu terbuang tanpa kebersamaan, bahwa kalian ingin bersama tanpa jarak yang memisahkan.

Ikatan Emosional dan Komitmen

ikatan emosional dan komitmen

Seringkali mungkin kamu tidak menyadarinya bahwa suatu ikatan emosional yang terjalin dalam hubungan percintaan sangatlah penting. Saat kalian telah memutuskan untuk berkomitmen dan melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih mantap, tidak pernah ada yang tahu apa yang akan terjadi, namun kalian semakin mantap dengan hubungan dan komitmen kalian.

Labels: , , , , ,

Monday, 10 August 2015

Saat Orang Tua Tidak Setuju Dengan Pilihanmu, Ini Yang Harus Kamu Lakukan!

Saat Orang Tua Tidak Setuju Dengan Pilihanmu, Ini Yang Harus Kamu Lakukan! - Mencari pasangan hidup itu nggak cuma sekedar tentang kamu dan pasanganmu, tapi juga tentang kita dengan keluarga kita, kita dengan keluarga pasangan, begitu juga sebaliknya. Jadi untuk memilih pasangan hidup juga harus menyertakan orang tua sebagai sumber pertimbangan kita kenapa dia adalah orang yang tepat untuk menjadi pasangan kita, menjadi bagian dari hidup kita dan keluarga kita. So, bagaimana jika pasangan yang kamu pilih itu tidak sesuai dengan harapan orang tua kamu.

1. Cek Ulang Motivasi Hubungan Cinta Kalian
Yang pertama kali harus kita lakukan adalah mengetahui dulu motivasi apa yang menyebabkan kita memilih dia menjadi kekasih kita? Apa sih tujuan dari hubungan yang kita jalani ini. Untuk menuju ke arah yang serius atau hanya sekedar main-main saja. Dengan mengetahui motivasi sebenarnya dari sebuah hubungan yang kita bangun, kita bakal lebih mengetahui apakah kita memang benar-benar cinta kepadanya? atau mungkin justru cinta yang kita rasakan ini cuma sekedar perasaan kagum sesaat? Atau malah yang parah lagi bila kita memilih si dia, kita hanya ingin teman-teman kita memandang kita hebat karena bisa mendapatkan dia. Nah, bila kita telah mengetahui apa sebenarnya motivasi dari hubungan cinta kita itu, maka dijamin kita bakal lebih mudah untuk menghadapi ketidaksetujuan dari orang tua kita.
2. Cari Tahu Alasan ketidaksetujuan Orang Tua
Dengan mengetahui alasan dibalik ketidaksetujuan orang tua atas hubungan cinta kita. Cari tahu juga latar belakang dari kehidupan orang tua kita dan kemudian kita bandingkan dengan latar belakangnya, hal ini terjadi karena biasanya perbedaan latar belakang seringkali menjadi penyebab utama dari ketidaksetujuan orang tua. Misalnya saja ada banyak alasan yang bisa menyebabkan orang tua tidak merestui hubungan itu, dan itu semua harus kita cari tahu apa alasan tersebut.
3. Jika Orang Tua Kita Ternyata Salah Jangan Membalas Amarah 
Membalas amarah dengan amarah sama saja mengadu batu untuk menghasilkan api. Orang tua juga manusia loh, tidak selamanya mereka selalu benar begitu juga dengan diri kita. Apabila ternyata ketidaksetujuan mereka lebih dilatar belakangi karena masalah perbedaan status sosial, atau mungkin perbedaan pekerjaan, maka jangan pernah membalas amarah mereka dengan amarah. Dan, jika itu semua yang menjadi alasannya, maka sudah selayaknya kita berjuang mempertahankan hubungan cinta kita dan tidak begitu saja menyerah dan setuju dengan ketidaksetujuan orang tua kita dengan cara yang halus.
Orang tua mungkin merasa khawatir saja bila ternyata hubungan cinta kita justru akan membuat kita susah, atau mungkin membuat kita dikucilkan dari pergaulan masyarakat sekitar. Dan terkadang orang tua mempergunakan tata sosial zaman dulu, yang seringkali kurang relevan dengan keadaan zaman sekarang.
Bila ternyata semua ini yang menjadi penyebab ketidaksetujuan orang tua kita, dan jelas sudah sepatutnya kita bisa memberikan argumen yang tepat pada mereka untuk mempertahankan hubungan cinta kita itu.
4. Jika Orang Tua Kita Ternyata Benar Maka Gunakanlah Logika Tak Hanya Perasaan
Pada kenyataannya tidak ada yang lebih mengenal diri kita lagi, selain orang tua kita yang telah membesarkan dan mendidik kita. Bahkan mungkin orang tua lebih tahu dan mengerti pada diri kita dibandingkan kita sendiri yang seringkali munafik atau mungkin naif. Mungkin saja, karena kita sedang dibutakan oleh yang namanya cinta itu, hingga apa yang dilihat sebagai sisi buruk oleh orang tua kita justru kita tidak bisa menyadarinya. Yang kita lihat hanya sisi baik dan pandangan bahwa cinta itu selalu indah. Maka gunakanlah logikamu untuk berpikir dan dapat menghasilkan keputusan yang terbaik, jika kamu dan pasanganmu bisa memperbaiki apa yang memang salah, maka berjuanglah untuk itu, tetapi jika memang sudah saklek dan tak bisa diperbaiki. Maka sudahilah sedari awal, karena kita layak memiliki masa depan yang baik dengan restu orang tua yang akan melancarkan hidup kita.
Kita harus ingat juga, orang tua sangat menyayangi kita dan mereka menginginkan supaya kita bisa bahagia dalam menjalani hidup. Jadi ketika mereka melihat sesuatu yang tidak beres dan merugikan diri kita, dalam hubungan cinta, ini tentu saja mereka yang bakal dengan tegas menolak dan tidak merestui hubungan kita itu.

Labels: , ,

Sunday, 9 August 2015

7 Tips Menjaga Romantisme Hubungan Jarak Jauh

Seringkali kita berpikir bahwa hubungan jarak dekat saja suka berantem, apalagi hubungan jarak jauh. Namun kenyataannya keharmonisan sebuah hubungan bukan terletak dari seberapa dekat dan jauh jarak yang memisahkan kalian. Karena keharmonisan sebuah hubungan itu terletak dari bagaimana kita dapat mengatur, mensiasati, dan menjaganya agar tetap harmonis. Kali ini saya akan berbagi tips untuk menjaga hubungan agar tetap awet, serta langgeng selama masa berpacaran. Karena pasti nggak dipungkiri kalau akan ada berbagai masalah yang datang silih berganti dalam hubungan kalian. Dan ada beberapa hal yang perlu dilakukan agar hubungan long distance kalian tetap menyenangkan dan lancar selama masa pacaran sampai menikah.

1. Komunikasi Intensif

Dengan bermunculannya teknologi yang sudah semakin maju kalian bisa lebih sering telfon-telfonan dan mengirim pesan, dengan obrolan yang segar dan tidak membosankan tentunya. Usahakan juga kamu bisa menelfon si dia setiap malam hari dengan tarif yang murah meriah sehingga kalian dapat berlama-lama ngobrol. Jika kenyamanan melalui komunikasi yang cukup intens ini sudah terbangun, maka pastilah keharmonisan sebuah hubungan akan berawal dari sini. Tapi ingat untuk menghindari menanyakan hal yang sama terus-menerus, karena jelas ini akan membuat pasanganmu bosan untuk menjawabnya. Cobalah untuk selalu mengungkapkan hal yang baru dan menarik. Selain malam hari, jangan ganggu si dia terlalu lama ya. Cukup dengan telepon sebentar dan beberapa sms segar. Dan ingat, jangan paksakan melakukan komunikasi jika keadaan sedang tidak memungkinkan untuk dia dan juga anda.

2. Beri Perhatian Yang Lebih 

Perlakukan si dia berbeda dan lebih baik dari orang lain ini sangatlah penting. Semisalnya saja ketika dia ulang tahun atau event tertentu, jangan lupa untuk mengucapkan selamat, memberi kejutan dengan datang ke kotanya, dan juga bisa anda beri hadiah padanya. Buatlah juga seolah-olah dia seorang yang spesial dan Anda tidak mau kehilangan dirinya sama sekali. Penting, jika dia ada masalah, maka bantulah sebisamu, minimal dengan mendengarkan curhat serta membantu dengan memberi solusi yang baik. 

3. Ungkapan Cinta Yang Tulus Dan Juga Wajar 

Jangan memberi ungkapan gombal yang terlalu berlebihan yang tidak sesuai dengan kenyataannya. Kamu bisa mengungkapkan cintamu secukupnya secara wajar, tidak dibuat-buat alias memaksakan. Buat juga variasi ungkapan cintamu dengan berbagai metode dan cara agar tidak bosan. Lakukan itu disaat pagi hari untuk menemaninya menyambut hari, dan juga saat malam menjelang istirahat.

4. Jujur Dan Menjadi Diri Sendiri 

Dalam hubungan kjarak jauh, kejujuran dan kepercayaan adalah kunci utamanya. Jadilah sebagai diri sendiri dan tidak meniru adegan sinetron, novel, film, dan sebagainya. Tanpa berpura-pura menjadi seseorang yang sempurna, kita akan merasa bebas lepas tanpa beban dalam menjalani hubungan anda. Usahakan untuk tidak pernah membohongi kekasih Anda dan katakan apa adanya sesuai dengan keadaan yang sesungguhnya. Semisal si dia menanyakan kegiatanmu hari ini, atau juga sebaliknya, cobalah untuk memberitahunya dengan jujur dan tidak menutup-nutupi apapun. Terlebih hubungan jarak jauh adalah hubungan yang memiliki tantangan yang cukup besar, dimana anda dan pasangan tidak bisa saling bertemu dan tidak bisa langsung bertatap muka jika ada masalah, maka buatlah pasangan anda merasa bahwa kalian berdekatan dan tak ada jarak yang memisahkan kalian. Karena sekali berbohong maka anda harus membuat kebohongan lainnya untuk menutupinya. Jika telah menikah nanti akan lebih indah jika saling jujur tanpa ada dusta diantara Anda dengan dia. 

5. Selalu Setia 

Hal yang sangat penting adalah menjaga kepercayaan si dia. Apabila anda ketahuan pacaran lagi dengan orang lain disana maka hancurlah hati si dia jika mengetahuinya. Maka jangan pernah menduakan cinta Anda, karena itu sangat membahayakan hubungan anda dengan pacar Anda. Jangan berpikir si pacar di desa tidak tahu apa yang anda lakukan di kota, karena feeling seorang kekasih tidaklah bisa dibohongi. Terlebih dengan kecanggihan teknologi saat ini, sekali si dia kepo dan mulai stalking, maka tamatlah riwayatmu.

6. Pergi Ke Tempat Kencan Pertama

Setelah lama menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih, kegembiraan dan semangat melihat pasangan akan memudar seiring berjalannya waktu yang kalian lalui. Kebosanan pasti akan menghampiri hubungan Anda berdua, terlebih jika anda berada di kota yang berbeda, godaan pasti akan datang silih berganti. Hal ini tidak dapat dihindari, tapi tentu ada solusi mengatasi kebosanan tersebut. Ketika ada kesempatan liburan dan bertemu, maka pergilah ke tempat kencan pertama Anda dengannya. Cobalah membuat suasana seperti di awal anda bertemu dengannya.

7. Lakukan Sesekali Saja

Jangan melakukan hal romantis terlalu sering, karena untuk menjadi romantis adalah dengan tidak berusaha menjadi orang yang romantis. Membangun hubungan LDR yang romantis bukanlah hal mudah, maka buatlah keromantisan sekali-sekali saja agar keromantisan tidak berakhir menjadi suatu hal yang biasa-biasa saja.

Labels: , , , , ,

Friday, 7 August 2015

Ini Hal Yang Pria Pikirkan Tentang Wanita Namun Tidak Pernah Dikatakan


Pria adalah satu makhluk yang kompleks, mereka terkadang juga mengakui jika mereka sedikit mengalami kesulitan untuk mengungkapkan sesuatu, terlebih jika untuk mengungkapkan apa yang sebenarnya mereka inginkan. Semisalnya saja mereka takut ditolak, mereka takut berkompromi dan mempertaruhkan maskulinitasnya, atau mereka takut akan norma-norma yang mungkin mereka langgar.
Selain adanya kepercayaan dan keterbukaan akan pasangan juga sangat penting dilakukan. Karena saat ada keterbukaan dalam hubungan berpasangan, maka akan muncul pula sikap pengertian, begitu juga sebaliknya tentang apa yang diinginkan. Namun terkadang juga ada pasangan yang (tertutup) tidak mau mengungkapkan kepada pasangannya padahal ia sangat mencintainya setulus hati.

Misalnya pasangan pria yang selalu terlihat cuek dan santai saja ketika menjalani sebuah hubungan percintaan. Mereka selalu bersikap tertutup seolah tidak ada yang ingin diungkapkan kepada wanitanya. Hal ini selalu membuat pasangan wanita merasa tak nyaman. Meski sebenarnya ada hal-hal yang diharapkan para pria dari kekasihnya, tapi sayang sangat takut untuk diungkapkan.

Imbasnya banyak para pria yang memilih untuk tidak mengungkapkanya dan memendamnya sendiri dihatinya. Nah, bagi kalian para wanita sebaiknya wajib tahu akan hal-hal apa saja yang sebenarnya diinginkan pria dari pasangan wanitanya :

1. Dia Ingin Tahu Bahwa Dia Mencintai Anda
Menjadi hal yang umum, banyak sekali para pria yang malu akan perasaan hatinya. Karena sebagian besar para pria sangat canggung dan malu ketika harus mengatakan "I Love You". Tapi, meskipun jarang atau bahkan tidak mengungkapkannya denagn baik, pria ini ingin kekasihnya tahu bahwa dia begitu mencintai sang kekasih hati. Karena sebagai seorang wanita, Anda juga harus bisa melihat dari sikapnya dan bahasa tubuhnya. Misalnya saja dengan menggandeng tangan, lalu membukakan pintu mobil atau memberikan kejutan. Tak ada salahnya, Anda juga yang memulai untuk mengatakan kalimat sakti (aku cinta kamu) tersebut padanya.
2. Kadang Pria Ingin Wanita yang Menjadi Pemimpin
Sejak lahiriah laki-laki diberi kelebihan untuk menjadi pemimpin wanita. Hal ini juga berlaku dalam rumah tangga, dimana para pria yang menjadi kepala rumah tangga. Tetapi sekarang beda, tak sedikit pria yang mengharapkan kekasihnya untuk bisa menjadi seorang pemimpin dalam suatu hubungan. Maksudnya tidak selalu dia yang mengambil keputusan. Anda juga bisa yang memutuskan untuk menentukan tempat kencan atau memberikan solusi untuk masalah hidupnya.
3. Pria Ingin Dihargai
Pria sebenarnya makhluk yang sensitif ketika dia merasa tak dihargai maka ia pun bisa merasa sedih. Untuk itu, ketika para pria sudah mencoba menyenangkan hati Anda, jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih. Jangan pernah lupa juga memberikan pujian atas usahanya itu. Kata-kata manis dari Anda bisa membuatnya menjadi pria yang lebih baik lagi untuk kekasihnya.
4. Pria Ingin Wanita yang Mandiri
Hanya memiliki kehidupan dengan kekasih tanpa bersosialisasi dengan orang lain, bisa membuat kekasih Anda bosan dengan sikap Anda. Pria lebih suka wanita yang mandiri dan bisa mengerjakan banyak hal sendiri. Karena mereka menilai, wanita yang punya kehidupannya sendiri merupakan tipe wanita seksi. Namun terkadang ada juga pria yang ingin melakukan berbagai hal secara bersama.
5. Pria Inginkan 'Me Time'
Senin hingga jumat mereka sudah bekerja, biasanya waktu akhir pekan mereka dituntut untuk bersama kekasihnya. Terkadang akhir pekan, mereka butuh 'me time' untuk relaksasi atau sekedar tidur seharian di rumah tanpa bertemu kekasih. Tapi tidak ingin kekasihnya ngambek dan juga marah, pria tidak pernah mengatakan hal tersebut. Untuk itu, sesekali tawarkan padanya untuk tidak bertemu dan saling memiliki waktu 'me time'. Mendapatkan waktu sendiri sangat perlu dalam hubungan karena membuat pikiran dan tubuh menjadi lebih segar. Otomatis berpengaruh juga pada kesehatan dalam hubungan asmara itu sendiri.

Nah gimana Ladies, apakah sudah paham akan apa saja yang diinginkan oleh kekasih hati Anda. Dan mulai dari sekarang silahkan mulai membiasakan diri dan mulai melakukan hal yang sangat disukai oleh pasangan. Hal ini berguna agar hubungan asmara Anda dengan kekasih anda lebih bahagia dan jauh dari rasa yang tidak diinginkan.

Labels: , , ,

Monday, 3 August 2015

Kebohongan-Kebohongan Kecil Sehari-hari Yang Bikin Cewek Marah

Kebohongan-Kebohongan Kecil Sehari-hari Yang Bikin CewekMarah - Siapa sih yang rela dibohongin girls?
Cuma cewek bego yang rela punya cowok seorang pembohong. Kebohongan besar sudah pasti bakal bikin cewek meledak dan mengumpat cowok habis-habisan, karena nggak jarang cewek juga bakal meledak kalo tau dirinya dibohongin dengan kebohongan yang tergolong kecil.
1. Kejebak macet
Aku terjebak macet! Merupakan alasan yang termudah untuk dikatakan saat cowok kamu datang terlambat pada janji kalian. Kebohongan kecil ini jelas dibuatnya supaya nggak merusak suasana yang kalian miliki. Bukannya nggak mau disalahkan, karena umumnya pria nggak bisa mengatakan alasan sebenarnya, karena cowok kurang pandai berkomunikasi seperti cewek.
2. Itu nggak mahal
Hampir semua pria merasa gengsi kalau harus mengatakan bahwa keuangannya sedang menurun. Sebuah penelitian juga mengatakan bahwa para pria terkadang terpaksa berbohong untuk membuktikan bahwa mereka pria yang mandiri dan bertanggung jawab.
3. Aku dalam perjalanan
Beberapa pria yang terpaksa memenuhi undangan pasangannya datang ke acara reuni sering mengatakan "aku dalam perjalanan" padahal ia masih di rumah saat itu. Ia hanya tak ingin mengecewakanmu dengan menolak undanganmu tersebut. Ia pun berusaha mengulur-ulur waktu tapi tetap datang demi menjaga perasaanmu. Namun tidak semua pria yang mengatakan demikian berarti sedang berbohong loh.  

4. Maaf baterai lemah dan tak ada sinyal
Jika tiba-tiba pasangan mengatakan baterai ponsel melemah atau nggak ada sinyal kemungkinan dia sedang melakukan kebohongan kecil lagi. Ini jenis kebohongan yang juga sering dikatakan pria saat sedang ingin sendiri atau menikmati waktunya tanpamu. Namun nggak berarti semua pria mengatakan kebohongan saat melontarkan alasan ini kepadamu.

5. Kamu nggak gemuk

Ini juga merupakan salah satu kebohongan kecil yang sering dikatakan pria saat melihat pasangannya semakin gemuk. Ia tidak ingin melihatmu merasa malu. Dan pasangan hanya mau tetap melihatmu tersenyum dan merasa senang walaupun kelihatan gemuk.  

Jadi sebenernya kebohongan-kebohongan itu dibuat oleh cowok supaya dia nggak kehilangan ceweknya, tapi apa mau dikata kalau si cewek sudah terlanjur marah. Mungkin awalnya berpikir untuk kebaikan, tapi siapa sangka kalau hasilnya diluar harapan. So, alangkah baiknya seburuk-buruknya kejujuran akan jauh lebih baik di akhir cerita, ketimbang kebohongan yang manis di awal namun buruk di akhir kisahnya.

Labels: , , ,