Wednesday, 12 August 2015

5 Kebiasaan Ini Akan Mengubah Hidupmu Yang Membosankan

Gadispagi - Banyak hal yang bisa membuat harimu berjalan dengan sangat membosankan dan menjurus pada kekacauan. Tapi ada banyak cara juga yang bisa membuat hari-harimu menyenangkan dan penuh kedamaian. Mungkin dari hal sepele yang berawal di pagi hari, atau memang dari hal yang memang sangat prinsipil. Berikut hal-hal yang bisa kamu lakukan agar harimu berjalan dengan menyenangkan.


1. Buang Barang-barangmu


Membuang dalam hal ini maksudnya adalah menjual, atau menyumbangkan semua barang layak pakai yang tidak kamu perlukan. Gunakan panduan ini untuk meminimalisir dan untuk membantumu memutuskan apa yang tidak kau perlukan. Tapi jika kamu khawatir suatu ketika akan membutuhkan barang itu, maka pastikanlah kamu tidak akan membutuhkannya lagi dan ada yang lebih membutuhkan darimu. Ini adalah suatu cara untuk membuat harimu bahagia melalui berbagi dengan sesama.


2. Atur Jadwal


Memiliki hidup yang teratur adalah hal yang akan memudahkanmu dalam menjalani hari-harimu. Semisalnya proposal pekerjanmu harus diajukan pada deadline yang telah ditentukan. Pakaianmu harus disimpan dengan cara yang rapih dan juga mudah diakses, dan kebutuhan sehari-harimu harus selalu ditempatkan di suatu tempat yang mudah. Hal tersebut sepele, namun sangat membantu membuat harimu berjalan dengan baik. Tidak inginkan harimu berjalan dengan buruk hanya karena kamu lupa menaruh arloji yang kau pakai setiap hari, dan menyita waktumu untuk mencarinya.


3. Jangan Beli Yang Tidak Perlu


Mungkin terdengar sepele, tapi cukup sulit untuk dilakukan, terlebih jika itu akan merubah kebiasaan Anda. Seringkali kita menggunakan barang yang sebenarnya tidak kita butuhkan, sepertihalnya kita makan makanan yang tidak dibutuhkan oleh tubuh hanya untuk mengisi waktu luang. Hal-hal tersebut akan menjadi suatu yang mubah. Jadi alangkah baiknya jika kamu hendak shopping, kamu hanya membeli makanan yang akan kau makan, dengan begitu kamu akan menjadi sangat sadar dan selektif dengan produk lainnya yang kau beli. Sepertihalnnya apakah kau benar-benar akan menggunakan dress yang kau beli saat sale akhir tahun kemarin? Apakah kau bahkan benar-benar ingin barang-barang itu? Atau kamu hanya ingin memuaskan hasrat belanjamu?


4. Istirahatlah Sebelum Mulai Bekerja


Beristirahat dengan cukup adalah hal yang sangat penting, karena istirahat yang cukup akan membuat hari-harimu lebih menyenangkan. Kau tahu apa yang akan terjadi jika seseorang kurang istirahat? Mungkin saja sepanjang hari dia akan lemas, lesu, bahkan memiliki tingkat emosi yang sangat tinggi.


5. Sugesti Positif

Memulai hari dengan mensugesti diri sendiri dengan segala kebaikan adalah hal yang baik dan sangat dianjurkan. Hal ini sangat membantu anda untuk terus berpikir dengan positif. karena pikiran positif akan membuat segalanya menjadi lebih mudah dan menyenangkan. Dan jangan pernah membiarkan pikiran negatif menghampirimu, karena sekali pikiran jelek muncul, maka pemikiran itu akan mempengaruhi harimu dengan keburukan.

Labels: , , ,

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home